#WJTeam
Di Well-being Journey, kami merayakan berbagai peran yang ada di dalam hidup kami. Selain berkontribusi dalam tim, masing-masing dari kami memiliki tanggung jawab personal dan/atau profesional di tempat lain. Kami percaya, hal ini memberikan ruang bagi kami untuk terus tumbuh dan berbagi dengan cara yang unik dan bermakna.
Core Team
Kami bekerja dalam operasional rutin Well-being Journey dan terlibat aktif dalam pengambilan keputusan sehari-hari.
Nadya Saib
Direction & Well-being + Content & Learning Strategist
Nadya berperan dalam merancang arah dan tujuan besar tim serta organisasi. Ia juga berperan dalam pengembangan konten dan perencanaan pengalaman bagi peserta program-program kami. Sebagai fasilitator dan konsultan inklusi organisasi, Nadya aktif mendukung terciptanya komunitas global yang inklusif. Di luar pekerjaan, ia senang menghabiskan waktu bersama keluarga, sahabat, atau kucing-kucing kesayangannya.

Trisa Melati
Outreach & Partnerships + Social Media & Storytelling Strategist
Trisa berperan dalam menyusun strategi pertumbuhan organisasi kami melalui kemitraan, penjualan, serta perencanaan konten di media sosial Well-being Journey. Ia memastikan agar pesan dan nilai-nilai kami tersampaikan dengan hangat dan bermakna ke publik. Di luar pekerjaan, selain gemar menikmati waktu bersama suami dan dua anak perempuannya, Trisa juga senang bepergian bersama orang-orang terdekat dan menyempatkan diri untuk hobinya: berlari dan berolahraga!

Sasmaya Soekardanoe
Program Delivery + Community Care Strategist
Sas adalah fasilitator utama di Well-being Journey yang juga berperan dalam menjalankan program dan membangun hubungan berkelanjutan dengan para peserta. Karena kecintaannya akan journaling, ia senang mengajak lebih banyak orang untuk menulis jurnal sekaligus melatih fasilitator dalam memandu proses ini. Sas menjalani hari-harinya sebagai penulis lepas dan ibu dari tiga anak.

Farida Astari
Content Creator & Storyteller
Astie mendukung peran komunikasi Well-being Journey dengan menciptakan konten yang menarik dan mengelola media sosial kami. Ia memadukan kreativitas dan kemampuan bercerita dalam setiap unggahan, terinspirasi dari momen-momen di kehidupan sehari-hari. Di luar pekerjaan, keseharian Astie sebagai seorang ibu dan Army BTS juga ia bagikan di media sosial pribadinya: @mamimamiarmy. (Beberapa postingannya bahkan telah ditonton ratusan ribu kali!)

Tyas Lingga
Admin & Finance Coordinator
Tyas berperan dalam mengelola berbagai kebutuhan administratif di Well-being Journey, mulai dari pengurusan pendaftaran program hingga pengiriman pesanan. Ia juga berperan mencatat alur keuangan organisasi. Kontribusinya memastikan proses internal berjalan lancar dan efisien. Di luar pekerjaan, Tyas adalah ibu dari dua anak dan pemilik usaha katering, sebuah bisnis yang lahir dari kecintaannya pada dunia kuliner.
Consultants
Kami berkontribusi memperkuat kerja tim inti dengan keahlian spesifik yang kami miliki, dalam jangka waktu tertentu.
Dadan Ardi
IT Consultant
Dadan berperan dalam membangun infrastruktur digital Well-being Journey sejak awal dan menjadi sosok di balik kelancaran berbagai aspek teknis. Ia memastikan sistem informasi berjalan optimal untuk mendukung operasional tim. Dadan adalah seorang IT expert autodidak yang telah berkontribusi pada berbagai perusahaan, baik di dalam maupun luar negeri. Di luar pekerjaan, ia senang bermain alat musik dan memiliki koleksi gitar listrik yang menjadi salah satu sumber kebahagiaannya.

Heliana Lubis
Design & Branding Consultant
Ina adalah graphic motion designer yang memadukan kecintaan pada seni dan desain dalam setiap karyanya. Ia menciptakan motion graphics serta mengembangkan desain komunikasi untuk berbagai perusahaan, termasuk Well-being Journey. Selain itu, Ina juga senang membuat ilustrasi dan telah berkontribusi dalam proyek-proyek visual untuk berbagai inisiatif global. Dari semua perannya, yang paling ia nikmati adalah menjadi ibu dari dua anak laki-laki kesayangannya.

Rais Meiyana
Finance Consultant
Rais mendampingi Well-being Journey dalam pengelolaan pajak dan pelaporan sistem keuangan. Ia membantu memastikan kewajiban finansial organisasi dikelola secara efisien dan sesuai dengan regulasi. Selain bersama kami, Rais juga berperan sebagai konsultan pajak dan keuangan untuk berbagai perusahaan di Indonesia. Di luar pekerjaan, ia senang touring dengan motor bersama teman-temannya, serta menikmati perannya sebagai suami dan ayah dari dua anak perempuan.

Sachi Sarawinona
Storyteller Consultant
Sachi berkontribusi sebagai konsultan storytelling di Well-being Journey, menggabungkan kecintaannya pada seni, budaya Indonesia, dan fotografi untuk menyajikan presentasi produk yang visualnya menarik dan penuh cerita. Ia adalah seorang arsitek yang juga aktif di berbagai studio ilustrasi, arsitektur, dan desain interior. Di luar pekerjaannya, Sachi dikenal sebagai pencinta kucing dan selalu menemukan inspirasi dari hal-hal sederhana di sekitarnya.
Facilitators
Kami memandu jalannya program-program di Well-being Journey, dan memastikan peserta mendapatkan ruang aman bagi mereka berefleksi dan terhubung.
Ardissa Dhatu
Facilitator
Berawal dari menjadi peserta 14 Hari Menulis Jurnal, Dissa saat ini adalah fasilitator untuk berbagai topik di Well-being Journey. Fasilitasinya dikenal dengan pendekatan yang hangat dan kemampuan mendengarkan yang mendalam. Di luar perannya sebagai fasilitator, Dissa juga merupakan seorang community leader di komunitas perempuan dan menjadi salah satu dari tim pendamping korban kekerasan berbasis gender. Ia menjalani peran sebagai ibu dari satu anak dan bekerja sebagai virtual assistant untuk klien-klien internasional.

Primadita Rahma Ekida
Facilitator
Belajar journaling sejak tahun 2017, lalu menemukan pembelajaran journaling yang efektif di 14 Hari Menulis Jurnal, kini Prima berperan sebagai fasilitator di Well-being Journey. Sebagai praktisi komunikasi, Prima memiliki pengalaman profesional berskala internasional di bidang community engagement dan event organizing. Saat ini ia berkarier sebagai Head of Program di sebuah organisasi yang bergerak di sektor lingkungan, dan aktif dalam pemberdayaan generasi muda. Ia mengisi waktu luang dengan piknik di taman, berenang, atau bermain bersama kucing-kucing kesayangannya.

Yulita Angelina
Facilitator
Ketertarikan Lina terhadap journaling dimulai saat ia mengalami tantangan dalam menjalani perannya sebagai seorang ibu. Sempat menjadi peserta, Lina kini menjadi fasilitator untuk berbagai topik 14 Hari Menulis Jurnal. Pendekatan fasilitasinya khas dengan dukungan yang memvalidasi dan penuh empati, serta kejelasan dalam menetapkan batas. Di luar perannya sebagai fasilitator, ibu satu anak ini juga adalah Konselor Menyusui, Postpartum Doula, dan Creative Trauma Cleansing Practitioner, yang tertarik pada topik-topik terkait well-being.